Kepoin 10 Rekomendasi & Tips Memilih Mixer Roti Terbaik Ini!

Hobi membuat cake dan kering di waktu senggang? Atau tengah merencanakan membuka bisnis kue dalam waktu dekat? Hal pertama yang dilakukan biasanya adalah membeli peralatan baking yang dibutuhkan. Termasuk membeli untuk mengocok dan menguleni adonan. 

Bagi pemula, kegiatan ini dapat menjadi sesuatu yang overwhelming karena ketidaktahuan serta keterbatasan informasi. Apa yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli ? Mixer terbaik apa yang harus dibeli?

- Memilih Mixer

1. Cari Tahu Apa Saja Fiturnya

Sebelum hendak membeli mixer, penting untuk melakukan riset produk dan mengetahui fitur-fiturnya dengan baik. Sesuaikan dengan kebutuhan kita dalam memasak dan baking. Meski membeli produk yang berkualitas dan tahan lama adalah investasi, tetap saja, bila spesifikasi dan fiturnya tidak sesuai dengan kebutuhan, akan percuma dan sia-sia.

2. Ketahui Kapasitas Mixer

Kapasitas mixer bisa berupa ukuran mangkuk hingga ukuran watt yang diperlukan agar mixer dapat beroperasi dan mengocok adonan hingga kalis. Kapasitas stand mixer dan hand mixer tentunya berbeda karena fokus penggunaan keduanya tidak sama. 

Seperti namanya, stand mixer adalah mixer yang dapat berdiri atau memiliki dudukan pada mangkuknya serta telah dilengkapi dengan lengan pengaduk dan mangkuk yang berkapasitas besar. Stand mixer biasa dipakai oleh industri roti dan kue, sementara hand mixer yang lebih ringan kapasitasnya, bisa digunakan untuk pemakaian pribadi atau rumahan.

3. Sesuaikan dengan Daya Listrik di Rumah Anda

Terdengar sederhana, namun keberadaan alat-alat elektronik di rumah nyatanya cukup mempengaruhi pemakaian listrik di rumah Anda, lho. Oleh sebab itu, jangan terburu-buru saat akan membeli mixer. Pastikan Anda mengecek terlebih dahulu kapasitas daya pada mixer untuk menyesuaikannya dengan daya listrik di rumah. Daya yang tidak sesuai dapat menyebabkan korsleting listrik atau yang biasa dikenal dengan istilah ‘jegrek' dan ‘jetrek' dan memicu padam listrik. 

Semisal, watt listrik di rumah Anda adalah 900 Watt, kita tidak mungkin hanya menggunakan mixer dalam satu waktu saat proses baking. Oleh karena itu, pilihlah mixer yang memiliki watt rendah. Karena demand yang semakin tinggi, kini terdapat banyak mixer watt rendah dengan fitur-fitur berkualitas yang tak kalah dengan mixer-mixer berdaya besar.

10 Rekomendasi Mixer Roti Terbaik Versi Cakefevee

Apa merk mixer roti terbaik? Adakah rekomendasi mixer roti terbaik yang sudah terbukti kualitasnya?

Banyaknya rekomendasi mixer seringkali membuat kita bingung mana mixer roti terbaik yang harus dibeli. Supaya tak lagi kebingungan, simak jawaban selengkapnya dari pertanyaan diatas hanya di artikel Cakefever yang satu ini!

1. Kirin KPM-155

Kirin KPM-155 (sumber - Blibli)
Kirin KPM-155 (sumber – Blibli)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer 5,5 Liter 150 Watt

330 x 330 x 366 mm

Rekomendasi mixer roti terbaik yang pertama adalah mixer Kirin KPM-155. Desain bodi tanpa lengan yang minimalis dan elegan membuat mixer ini terbilang unik daripada mixer lainnya. Kapasitas mangkoknya yang besar berbanding terbalik dengan daya listrik yang dibutuhkan sehingga cocok menjadi pilihan para pelaku home industry. Bowl mixer Kirin KPM-155 ini terbuat dari bahan stainless steel 304, yang turut memperkuat kesan elegan dan kokoh. 

Mixer ini telah dilengkapi powerful motor dengan kekuatan tinggi dan performa yang efisien untuk menguleni/mengocok dalam jumlah banyak hingga menghasilkan adonan kue yang berkualitas. Selain itu, ada tiga macam pengaduk pada mixer ini, antara lain Beater, Dough Hooks, dan . Ketiganya memiliki fungsi berbeda dalam penggunaannya.

Baca Juga:  Jenis-Jenis Mixer Untuk Adonan Beserta Fungsinya

Jangan lupakan penutup wadah mixer planetary ini. Tutup yang rapat menambah keunggulan mixer Kirin KPM-155 yang membuat kita tidak perlu risau akan adonan yang berceceran.

2. Philips Daily Collection Mixer HR1559

Philips Daily Collection Mixer HR1559 (sumber - Lazada)
Philips Daily Collection Mixer HR1559 (sumber – Lazada)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik Ukuran
Hand Mixer 2 Liter 170 Watt

Philips adalah brand dengan produk-produk berkualitas yang tidak pernah mengecewakan konsumen. Merk mixer roti terbaik selanjutnya tidak lain berasal dari Philips, yaitu Philips Daily Collection Mixer HR1559. Hand mixer berdaya 170 Watt ini memiliki kapasitas 2 Liter dan ukuran yang pas untuk penggunaan pribadi maupun rumahan. Watt nya yang tidak terlalu besar membuat mixer ini menjadi pilihan tepat yang efisien.

Tak cukup itu saja, mixer ini memiliki beberapa fitur unggulan lainnya. Philips Daily Collection Mixer HR1559 telah dibekali pengocok kerucut yang memungkinkan pencampuran adonan lebih maksimal sehingga kue yang dihasilkan akan memiliki tekstur lembut. Fitur ini didukung oleh 5 setelan kontrol kecepatan juga mangkok berkapasitas 2 Liter berpenggerak otomatis auto 360 derajat untuk pencampuran yang lebih merata. 

Kaki pengisap yang menopang mixer ini juga didesain sedemikian rupa agar mixer tetap stabil pada saat digunakan.

3. Vicenza VSM100

Vicenza VSM100 (sumber - Toko Vicenza)
Vicenza VSM100 (sumber – Toko Vicenza)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik Ukuran
Standing Mixer 4,2 Liter 350 Watt

28,5 cm (tinggi produk)

Tengah mencari rekomendasi mixer roti terbaik yang multifungsi? Atau mixer dengan desain sederhana nan elegan yang cocok dengan dekorasi interior dapur? Vicenza VSM100 bisa jadi pilihan yang bagus! Standing Mixer dengan ukuran mangkok yang lega ini memiliki daya relatif rendah, ideal untuk skala rumahan yang mempunyai daya listrik tidak terlalu tinggi. 

Vicenza VSM100 juga cocok bagi Anda yang hobi membuat roti dengan adonan berat karena didukung oleh material wadah pengocok dan pengaduk adonan yang berbahan stainless steel. Dibekali putaran kecepatan sebanyak 7 tingkat, Anda tidak perlu khawatir kalau adonan tidak teruleni atau tercampur hingga rata. 

Vicenza VSM100 memiliki pergerakan hook planetary dengan mangkok stainless yang mudah dibersihkan dan ditunjang oleh handle pada mangkok yang terpasang kuat serta tidak mudah copot. Dalam satu paket pembelian mixer ini, Anda akan mendapatkan mixer Vicenza VSM100, spatula, corong plastik untuk memasukkan bahan, dan bonus buku resep. 

4. Akebonno SL-B10

Akebonno SL-B10 (sumber - Blibli)
Akebonno SL-B10 (sumber – Blibli)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

10 Liter 500 Watt

445 x 240 x 380 mm

Rekomendasi mixer roti terbaik yang ketiga adalah Akebonno SL-B10. Standing Mixer yang satu ini sangat cocok bagi penggunaan rumah tangga maupun home industry kuliner karena kapasitasnya yang besar. Berbeda dengan series SL yang lainnya, kapasitas Akebonno SL-B10 adalah yang terbesar. 

Bodi mixer ini full terbuat dari stainless steel yang membuat mixer terlihat cemerlang, kokoh, dan mudah dibersihkan. Kecepatannya juga dapat diatur berdasarkan penggunaannya, yaitu mulai dari 0 hingga 1000 RPM. Selain itu, ada 3 buah kepala mixer, pengaduk, pengocok dan pengait yang dapat di pasang lepas sesuai kebutuhan. 

Baca Juga:  Mengenal Lebih Dalam Mixer KitchenAid Artisan Tilt-Head

Karena kapasitasnya yang besar ditambah berat mixer yang relatif berat, pengguna dimudahkan dengan adanya tuas pengungkit yang berfungsi menaikkan mesin mixer ketika selesai mengaduk, sehingga adonan dapat dikeluarkan dengan mudah. Tak hanya itu fitur-fitur diatas, Akebonno SL-B10 juga memiliki penutup dari plastik tebal sebagai pengaman dari risiko adonan yang keluar berantakan. 

5. Turbo Prochef EHM9588

Turbo Prochef EHM9588 (sumber - Shopee)
Turbo Prochef EHM9588 (sumber – Shopee)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

5,5 Liter 900 Watt

Hobi membuat roti tapi minim waktu luang? Jangan khawatir! Anda dapat tetap melanjutkan hobi baking Anda tanpa perlu meninggalkan aktivitas-aktivitas lain. Anda harus tahu dengan rekomendasi merk mixer roti terbaik ini, tidak lain adalah Turbo Prochef EHM9588. Mixer ini memiliki teknologi yang bisa membuat adonan jadi dengan lebih cepat dan tentunya hemat waktu! Kapasitasnya yang besar membuat standing mixer yang satu ini dapat mencampur adonan lebih banyak dalam satu waktu. 

Belum lagi dengan adanya fitur 5 pilihan tombol kecepatan dan tombol boost akan membuat adonan halus dan mengembang lebih cepat. Jangan khawatir soal materi yang digunakan, Turbo Prochef EHM9588 dibuat dengan material “Food Grade”, dimana penggunaan unsur-unsur kimia (cadmium, lead, mercury) berada dalam batas yang aman sehingga tak akan berbahaya bila digunakan pada makanan. 

Karena bodi mixer yang berbahan dasar metal, hal ini membuat Turbo Prochef EHM9588 memiliki tampilan produk yang minimalis dan modern. Turbo Prochef EHM9588 juga dilengkapi LCD Timer Display yang menyorot bowl sebagai pengatur waktu. Tidak lupa dengan aksesoris-aksesoris yang akan didapat ketika membeli mixer ini, yaitu , Beater, Dough Hook.

6. Oxone OX-855 Planetary Stand Mixer

Oxone OX-855 Planetary Stand Mixer (sumber - BigGo)
Oxone OX-855 Planetary Stand Mixer (sumber – BigGo)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

4 Liter 300 Watt

350 x 400 x 250 mm

Dengan Sertifikat Master Chef Indonesia Appreciation, Oxone tentu sudah tidak dapat diragukan lagi kualitasnya. Seperti namanya, Oxone OX-855 Planetary Stand Mixer adalah standing mixer berbahan dasar stainless steel dengan 6 pilihan tingkat kecepatan untuk mengocok, mengaduk, hingga mencampur. Daya listriknya yang relatif kecil dan kapasitas mangkoknya yang besar menjadikan mixer ini pilihan yang tepat untuk menunjang kegiatan cooking tanpa khawatir tagihan listrik yang membengkak. 

Tak hanya itu, standing mixer ini telah dilengkapi dengan 1 dough hook, 1 buah beater, dan 1 buah pengalis dalam setiap paket pembeliannya. Sama seperti bodi mixer, ketiganya juga terbuat dari bahan stainless steel yang kokoh dan tahan lama.'

Oxone OX-855 Planetary Stand Mixer mempunyai desain simpel dengan pilihan warna hitam dan putih. Keunggulan lainnya dari mixer ini terletak pada beater dan dough hook nya yang bisa dilepas dari badan mixer, sehingga kita tidak akan kesulitan dalam membersihkannya, baik dengan tangan maupun dengan mesin pencuci piring. Tak dapat dipungkiri, berbagai fitur-fitur di atas cenderung membuat mixer ini sedikit lebih berat, yaitu sekitar 5,3 kg. 

7. Mixer ProMax Signora

Mixer ProMax Signora (sumber - Olx)
Mixer ProMax Signora (sumber – Olx)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

6,7 Liter 800 – 1200 Watt

490 x 349 x 425 mm (packaging)

Apakah Anda membutuhkan mixer untuk bisnis kue rumahan? Atau tengah mencari mixer terbaik dengan kapasitas super lega tanpa peduli akan daya listrik yang dibutuhkan? Anda mungkin akan menyukai produk yang satu ini. Mixer roti terbaik berikutnya berasal dari merk Signora. Mixer ProMax Signora yang satu ini memiliki desain mengkilap dan anggun karena bodi mixer yang dibuat dari die cast yang kokoh untuk mengolah adonan dalam jumlah besar. 

Baca Juga:  Kenali Beda Penggunaan Whisk dan Spatula Untuk Mengaduk Adonan

Bahkan, dalam 1 kali proses penggunaan, mixer ini mampu menampung hingga 40 butir telur! Selain bodi mixer, mangkuk mixer juga terbuat dari stainless steel sehingga mudah dibersihkan. Tak hanya desainnya yang cantik, mixer ini juga memiliki aksesoris basic serta tambahan gilingan mie untuk membuat berbagai macam bentuk mie dan gilingan daging untuk menghaluskan daging. 

8. Mito MX100

Mito MX100 (sumber - Blibli)
Mito MX100 (sumber – Blibli)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

5 Liter 350 Watt

320 x 130 x 350 mm

Selain sukses dengan produk air fryer nya yang affordable tetapi berkualitas, Mito juga hadir dengan peralatan baking serta memasak. Salah satunya adalah mixer. Sebagai salah satu merk mixer roti terbaik, mixer ini dibekali dengan fitur-fitur yang tak layak untuk dilewatkan. 

Mulai dari karakter mixer yang kuat dan kokoh dan cocok digunakan untuk heavy duty, kapasitas mangkoknya yang muat banyak, daya listriknya yang tidak terlalu besar, hingga desainnya yang modern. Disaat mixer lain memiliki kecepatan motor 8000 RPM, mixer Mito MX100 dirancang dengan Powerfull Motor 3000-16000 RPM. Sudah terbayang kan, kecepatannya seperti apa. 

9. Sanex MC-1058

Super Mixer Sanex MC1508 (sumber - Blibli)
Super Mixer Sanex MC1508 (sumber – Blibli)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik

Ukuran

Standing Mixer

2 Liter 130 Watt

Tidak semua orang membutuhkan mixer dengan kapasitas besar. Apabila tadi telah disajikan rekomendasi mixer roti terbaik yang cocok untuk heavy duty, kini saatnya beralih dengan mixer roti terbaik yang berukuran relatif kecil. 

Sanex MC-1058 masuk dalam merk mixer roti terbaik bersanding bersama merek-merek populer lainnya. Daya listriknya yang kecil serta kapasitas mangkok yang tidak terlalu besar sangat cocok bagi Anda, para pemula yang baru belajar membuat roti. 

Mixer roti ini memiliki tombol-tombol yang ringkas dan sangat mudah digunakan. Kapasitasnya memang kecil, tapi tingkat kecepatan boleh diadu. Sanex MS-1058 memiliki kecepatan putaran hingga 5 tingkat yang bisa disesuaikan dengan karakter bahan makanan yang tengah diproses.

10. Cosmos CM9000 Professional Stand Mixer

Cosmos CM9000 Professional Stand Mixer (sumber - BigGo)
Cosmos CM9000 Professional Stand Mixer (sumber – BigGo)

SPESIFIKASI

Jenis

Kapasitas Mangkok Daya Listrik Ukuran
Standing Mixer 4,3 Liter 350 Watt

300 x 250 x 400 mm

Bila mixer-mixer diatas mempunyai desain dan tampilan yang elegan atau minimalis, sekarang saatnya melihat rekomendasi mixer roti terbaik yang memiliki warna eksentrik. Berwarna pink mencolok, Cosmos CM9000 Professional Stand Mixer termasuk dalam jajaran mixer roti terbaik karena fitur-fiturnya yang unggul serta performa yang tinggi. 

Anda dapat membuat berbagai macam adonan dengan mixer ini, mulai dari menghancurkan kentang menjadi mashed potato, mengocok krim, bahkan menguleni adonan mie. Selain 5 level kecepatan, Cosmos CM9000 Professional Stand Mixer telah dilengkapi Thermostat Overheat Protection yang berfungsi melindungi motor mixer dari panas berlebih. 

Itulah rekomendasi merk mixer roti terbaik versi Cakefever. Bagi Anda yang tengah mencari mixer untuk keperluan memasak, pastikan untuk menjadi konsumen yang cermat dengan selalu memperhatikan fitur-fitur mixer sebelum membeli, ya!

Saran? Pertanyaan? or just say hi? Leave your comment yaah ^_^

Artikel Lainnya